Buat penggemar film serial Friends yang dulu sempat booming pasti ingat dong sama Matt LeBlanc yang berperan sebagai Jody Tribbiani? Hemhhh ... si flamboyan ganteng pemenang penghargaan Golden Globe Award tersebut, kini siap kembali berakting di Man With A Plan. Sebuah film komedi keluarga yang menceritakan tentang Adam, seorang kontraktor yang mulai lebih banyak menghabiskan waktu dengan anak-anaknya di saat sang isteri mulai memilih kembali bekerja, setelah 13 tahun menjadi ibu rumah tangga.
Bintang film independen Charlie's Angels ini bermain sangat bagus di serial Man With A Plan tersebut, terutama saat menghadapi tingkah ketiga anaknya.
Man With A Plan turut dibintangi oleh Liza Snyder sebagai Andi, Grace Kaufman sebagai Kate, Matthew McCann sebagai Teddy, Hala Finley as Emme, Jessica Chaffin sebagai Marie, Diana Maria Riva sebagai Mrs. Wannamaker dan Matt Cook sebagai Lowell.
Film seri yang berdurasi 30 menit ini akan tayang perdana dan ekslusif di RTL CBS Entertainment pada tanggal 28 Oktober jam 8 malam. Untuk wilayah Indonesia bisa disaksikan di Transvision saluran 205 (HD) dan K. Vision saluran 22.
Selain serial Man With A Plan, RTL CBS Entertainment juga meluncurkan The Odd Coupel season 3 yang siap tayang bulan Oktober ini.
The Odd Coupel sendiri menceritakan tentang Oscar Madison yang di perankan oleh Matthew Perry. Yang mengundang teman kuliahnya, Felix Unger yang diperankan oleh Thomas Lennon, untuk pindah ke apartemennya setelah dia gagal mempertahankan pernikahannya.
Meski mereka sangat bertolak belakang dan begitu banyak perbedaan yang membuat mereka berseteru, namun akhirnya pasangan yang saling tidak cocok ini setuju bila mereka bisa saling membantu. Dan entah bagaimana hal gila tersebut bisa berhasil dan terus berlanjut hingga season 3 ini.
Akankah kedua sahabat ini menemukan cinta impiannya masing-masing sambil saling mencoba menyesuaikan perbedaan-perbedaan diantara mereka?
Pada saat screening kedua serial drama situasi tersebut di Bonobo Cafe pada tanggal 10 Oktober kemaren, The Odd Coupel mendapatkan aplaus sangat meriah. Karena drama komedi ini menyuguhkan tontonan yang sangat segar.
The Odd Coupel di bintangi oleh Matthew Perry sebagai si jorok Oscar Madison, Thomas Lennon sebagai Felix Unger, Emily oleh Lindsay Sloane, Teddy oleh Wendell Pierce dan si cantik Yvette Nicole Brown yang berperan sebagai Dani.
So, don't mis it. Tonton keseruan mereka tanggal 21 Oktober 2016 pada jam 8.30 malam di RTL CBS Entertainment.
Komentar
Posting Komentar